Thursday, September 19, 2013

Friendnapping


Friendnapping (Friend poaching) adalah situasi dimana kita ngenalin 'orang baru' ke temen kita, tapi berakhir dengan kita yang meninggalin atau justru kita yang ditinggalkan. (Oke, ini sesatu yang paling gue benci -_-). Ada yang terang - terangan, diam - diam mengalaminya.. Niatnya baik biar kita punya banyak temen, eh malah ditinggalin. Oke, hari ini author mau ngebahas tentang friendnapping.

How could it happen?

a. New Stuff Excitement

sesuatu yang baru biasanya, lebih bikin penasaran daripada yang lama, biasannya  akan banyak hal baru, tempat baru, cara yang baru untuk berteman. Jadi wajar aja kalau yang 'lama' akan tenggelam di situasi ini.

b. Social Upgrade

Mungkin teman yang baru itu lebih popular dari kamu, jadi temanmu agak menjaga jarak denganmu.

c. Situation & Condition

Bisa aja teman baru dan si teman emang secara kebetulan seing ketemu, topiknya nyambung, atau misalnya pacar mereka temenan jadi sering double date. Mereka mungkin gak mau jadiin kamu obat nyamuk disitu.

d. They Clicked

Last but not least,  ini yang paling umum. Bukan salah siapapun kalau saat ngenalin temen - temen kita ternyata mereka cocok banget. Karena, orang - orang yang kita pilih sebagai teman itu punya karakter yang mirip. 

The Solution

a. Be Positive

Jangan pikir yang nggak - nggak, anggap aja kamu udah jadi friend-cupid buat teman - teman

b. Don't be jealous

Kalau kedua temen kamu jadi sering spend time tanpa kamu, gausah buru - buru jealous. Ajak aja mereka buat hangout bareng lagi. 

c. Give her/him space

Temenmu bukan milikmu. Jadi, kasi dia space untuk berkembang sebebas mungkin.

d. Stay Supported

we have to highlight their positivity dan  dukung pertemanan mereka :)

e. Keep updated

Bisa kok, tanpa seing hangout atau main bareng, kita bisa tetep temenan lewat social media. Itu udah cukup ^^

f. Be open to new people

Kalau dia bisa temenan sama yang baru, trus kenapa kamu enggak? Bukan balas dendam, tapi ada baiknya kamu nggak terlalu nempel sama satu atau dua orang temen aja.



Memang, kadang berteman mirip sama orang pacaran. Kita bisa punya rasa posesif sama sahabat, terutama the ones that we comfortable with, yang sering jadi tempat kita bersandar waktu lagi banyak masalah. Lalu, tiba - tiba mereka nggak ada disaat kita butuh memang menyakitkan. Well,  kita harus siap dengan berbagai kekecewaan di dalam hidup, kenapa? kita gak memiliki siapa siapa. (anak saja dibilang 'titipan Tuhan'). Jadi, teman yang baik adalah teman yang ngasih space buat dia seneng dan ikut sedih kalau dia sedih.



Rise

and

Shine


Toge Hattori :)

0 comments:

Post a Comment

 
Sayuki Yuno ☮ Blogger Template by Ipietoon Blogger Template